Rabu, 25 Juni 2008

Sekjen Kesatuan Pelajar Mahasiswa Bertuah Pekanbaru (Kepak Bertuah), Aris Dharma laporkan Ketua Umum mereka ke Poltabes Pekanbaru

Diduga Palsukan Tanda Tangan dan Gelapkan Dana Organisasi
25 Juni 2008 - 18:35 WIB
Pekanbaru (RiauNews). Ketua Umum Kesatuan Pelajar Mahasiswa Bertuah (Kepak Bertuah), Boby Libra diadukan oleh Sekjen-nya ke Poltabes Pekanbaru terkait dugaan penggelapan dana organisasi senilai Rp. 56 juta dan pemalsuan tanda tangan, Rabu (25/6).

Seperti diceritakan Sekjen Kepak Bertuah, Aris Dharma kepada RiauNews saat melaporkan kasus tersebut ke Poltabes Pekanbaru, mengataka kalau selama ini Boby Libra diduga melakukan penyelewangan dana bantuan organisasi dari Pemko Pekanbaru.